3/29/13
E-book Gratis comes back my friend. Setelah beberapa saat vakum karena kesibukan persiapan UAS 2013, mengawas ulangan tengah semester, memberikan bimbel dsb. Kali ini, e-book gratis akan mengulas mengenai jejaring sosial Indonesia yang lagi booming, Pulsk.


Pulsk merupakan jejaring sosial berbentuk majalah dinding virtual karya anak bangsa. Pulsk secara khusus diperuntukkan bagi kawula muda. Disini para pulsker (sebutan untuk para pengguna Pulsk) dapat berbagi video, foto dan artikel.

Pendiri Pulsk, Rendy Bryanzah merupakan salah satu pengembang kaskus. Saat bekerja di kaskus, dia menjabat sebagai Leader Developer Kaskus. Hasil penelitian yang dilakukan Rendy beserta beberapa koleganya, didapatkan bahwa kebanyakan pengakses situs jejaring sosial adalah kaum muda dibawah umur 24 tahun. 

Berdasarkan penelitian tersebut, Rendy Bryanzah mendirikan Pulsk pada 2012. Dia dibantu oleh beberapa rekannya, yaitu  Irwan Fahmy, Riswan Rais dan Ardian Trimurti. Luar biasanya, beberapa bulan sejak diluncurkan, Pulsk dapat diterima para peminat situs jejaring sosial. Hingga Februari 2013, tak kurang dari 125.000 pengguna tetap. Dalam satu bulan ada lebih dari 5 juta pengunjung dengan 50 juta halaman yang diakses. Sedangkan, rata-rata, dalam satu hari ada 3.000 konten yang diunggah dan 6.000 “Wow” disematkan.

Untuk menjadi Pulsker tidaklah sulit. Sobat cukuplah memiliki akun facebook/twitter. Selanjutnya sobat login menggunakan akun tersebut. Mari gabung di Pulsk dan jadilah pulsker sejati. Untuk mengunjungi Pulsk, silahkan klik disini




Sumber:




0 komentar:

E-book Gratis Viewer

Content of E-book Gratis

E-book Gratis

Loading...

Labels